Wabup Hendrizal Terima Kunker Ombudsman Riau: Inhu Siap Dorong Perbaikan Pelayanan Publik

NADARAKYAT.COM, INHU – Kepala Perwakilan Ombudsman Republik Indonesia (RI) Provinsi Riau, Bambang Pratama, S.H., M.H melaksanakan kunjungan kerja strategis ke Kantor Bupati Kabupaten Indragiri Hulu, diterima langsung oleh Wakil Bupati Ir. H. Hendrizal. M. SI di ruang kerjanya. Kunjungan ini berfokus pada hasil penilaian kepatuhan standar pelayanan publik yang mencakup beberapa wilayah di Provinsi Riau salah satunya Indragiri Hulu, dengan penekanan pada tiga sektor vital yakni Kesehatan, Sosial, dan Pendidikan.

Kepala Perwakilan Ombudsman RI Provinsi Riau, Bambang membuka pertemuan dengan menyampaikan hasil evaluasi yang cukup krusial yang mana berdasarkan penilaian kepatuhan tahun ini, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu).

Dalam hal tersebut beberapa masukan serta saran juga disampaikan dari perwakilan Ombudsman salah satunya ialah, Inhu sudah layak mendapatkan Mal Pelayanan Publik (MPP), demi mempercepat dan memperbaiki tata kelola Pelayanan dan kinerja.

Dalam hal tersebut Wakil Bupati Indragiri Hulu, Hendrizal menerima hasil evaluasi tersebut dan dalam dalam waktu dekat akan mengadakan rapat internal guna menindaklanjuti terkait penilaian dari ombudsman tersebut.

Beliau berharap kedepannya akan ada perubahan signifikan dan menegaskan bahwa perbaikan pelayanan publik adalah tugas bersama demi Indragiri yang berubah di masa yang akan datang.(S.H)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *